"Memanaskan mobil terlalu lama tidak hanya boros bahan bakar, tetapi juga mempercepat keausan komponen mesin seperti piston dan dinding silinder akibat mesin bekerja tanpa beban yang memadai," imbuh Apriyanto.
Mencuci Mobil Menggunakan Deterjen
Meski terlihat efektif, deterjen mengandung bahan kimia yang bisa merusak lapisan cat mobil, menyebabkan warna cepat pudar, dan mengikis lapisan pelindung.
Baca juga: Ini Dampak Negatif Akibat Mobil Jarang Digunakan dan Solusinya
Deterjen juga bisa menyebabkan korosi pada bagian logam seperti chrome atau trim. Oleh karena itu, gunakan gunakan shampoo khusus untuk mencuci mobil yang diformulasikan aman bagi cat dan memberikan perlindungan ekstra.
Hanya Fokus Mengganti Oli
Seringkali pemilik mobil hanya fokus pada penggantian oli, namun mengabaikan perawatan komponen lain seperti suspensi dan ban. Padahal hal ini sangat mempengaruhi faktor kenyamanan dan keamanan kendaraan.
Ban yang aus dan suspensi yang tidak terawat dapat menyebabkan pengendalian tidak stabil, keausan ban tidak merata, dan meningkatkan risiko kecelakaan.
Baca juga: Cara Merawat dan Menangani Aki Sepeda Motor yang Benar