Karenanya, AC Milan ingin merengkuh tiga poin perdananya di Liga Champions 2024/2025 saat menjamu Club Brugge.
Ambisi Christian Pulisic dkk meraih tiga poin terbilang cukup sulit. Pasalnya, Club Brugge punya catatan apik di lima laga terakhirnya.
Di lima laga terakhirnya, klub asal Belgia ini hanya menelan satu kekalahan saja, dan belum terkalahkan di empat laga terakhirnya.
Bahkan di laga terakhirnya di Liga Champions, Club Brugge mampu menang 1-0 atas tuan rumah Sturm Graz.
Meski begitu, Club Brugge punya rekam jejak buruk saat bertandang ke markas tim besar, di mana sempat tumbang 0-3 dari Borussia Dortmund.
[Baca Juga: Negara Asia yang Main di Tempat Netral di Kualifikasi Piala Dunia 2026]
Bagi yang ingin menyaksikan duel antara AC Milan vs Club Brugge, dapat menyaksikannya via layanan streaming melalui link berikut ini.