Menurut Hanafing, Persis saat ini sudah berada di level yang bagus untuk berlaga termasuk melawan PSS.
"Saya sudah melihat video rekaman Persis yang sentuhan bolanya sudah mencapai di atas 400. Ini sudah top level di Indonesia. Namun yang jadi masalah adalah permainan yang tidak stabil, kami harus cari permasalahannya," ujar dia.
Baca juga: Mantan Pelatih Jepang Terkejut dengan Kemampuan Anak-anak Indonesia
Di sisi lain, penyerang PSS Sleman, Gustavo Tocantins memastikan rekan-rekannya dalam kondisi siap bermain.
"Kami seluruh pemain memiliki motivasi tinggi untuk laga melawan Persis. Dalam satu pekan, kami melakukan persiapan yang luar biasa. Kami siap menghadapi apapun yang terjadi di lapangan," kata Gustavo Tocantins.
Berikut ini link live streaming Persis vs PSS Sleman yang dapat disaksikan di Vidio.
Head to head:
(8/11/2023): Persis Solo 1-1 PSS Sleman
(7/7/2023): PSS Sleman 2-2 Persis Solo
(21/2/2023): Persis Solo 4-1 PSS Sleman
(10/9/2022): PSS Sleman 2-1 Persis Solo
(11/6/2022): Persis Solo 0-0 PSS Sleman
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persis Solo:
(27/10/2024: Bali United 3-0 Persis Solo