Riset FTUI: ABS Mencegah Satu dari Empat Kecelakaan Sepeda Motor

Fitur Anti-lock Braking System dapat menurunkan kecelakaan sepeda motor hingga 24%, dan mencegah 8.000 cedera per tahun di Indonesia.

Share:
Seminar ABS - FTUI.
Otomotif
Seminar ABS - FTUI.

www.SportCorner.id - Unit Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (UP2M) Teknik Sipil dan Lingkungan Fakultas Teknik Universitas Indonesia (Polar UI) mengungkap dampak signifikan fitur Anti-lock Braking System (ABS) terhadap risiko kecelakaan sepeda motor di Indonesia.

Penelitian ini menemukan bahwa penyematan ABS berpotensi menurunkan angka kecelakaan hingga 24%, yang berarti dapat mencegah satu dari potensi empat kecelakaan sepeda motor yang terjadi di tanah air.

Data kecelakaan dari Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri yang bersumber dari Integrated Road Safety Management System (IRSMS) menunjukkan kecelakaan lalu lintas melibatkan sepeda motor sebanyak115.518 kasus pada 2023, hampir dua kali lipat dibandingkan 71.072 kasus pada 2017.

“Jika semua motor dilengkapi dengan ABS, sebanyak 8.000 orang per tahun bisa dihindarkan dari kecelakaan lalu lintas,” ujar Ketua Tim Kajian dari Polar UI Tri Tjahjono di Jakarta dalam siaran resminya, Senin (4/11).

Baca juga: Perangkat ABS Bakal Jadi Perangkat Wajib Sepeda Motor di Indonesia

Untuk melakukan proyeksi ini, kajian Polar UI memanfaatkan data kecelakaan dari IRSMS periode 2016-2022. Namun, karena data di Indonesia belum mencakup informasi mengenai jejak pengereman sepeda motor, analisis ini menggunakan metode proyeksi yang berbasis pada data dari Road Accident Sampling System India (RASSI).


Baca Juga

Cukup tekan tombol defogger embun dikaca langsung hilang. (Drive)

Fitur Defogger Mobil Usir Embun saat Musim Hujan

Jangan gunakan air mineral untuk mengisi radiator. (Dubizzle)

Ini Air yang Sehat untuk Radiator

Komponen water pump yang sudah berkarat biasanya jadi penyebab kebocoran air radiator. (Carparts)

Kenali Ciri Water Pump Mobil Rusak, Cegah Mesin Overheat

Ilustrasi. (Lifewire)

Penyebab dan Cara Mengatasi Remote Kunci Mobil Tidak Berfungsi

Contraflow saat arus mudik Lebaran 2025. (Korlantas Polri)

Kecelakaan Pada Masa Lebaran 2025 Turun Signifikan

Ilustrasi. (Car Dekho)

Ini Jarak Aman Mobil di Kondisi Macet yang Wajib Anda Ketahui

Kampas rem perlu diganti berkala agar tetap prima. (Autoevolution)

Ciri-ciri Kampas Rem Motor Sudah Habis

Perakitan motor Royal Enfield. (Royal Enfield)

Royal Enfield Umumkan Pencapaian Penjualan 1 Juta Unit

Gear motor perlu perawatan berkala. (Motodeal)

7 Tips Merawat Gear Motor Agar Awet

Cek dan ganti timing belt secara berkala sesuai usia pemakaian. (Auto Repair)

Mengenal Fungsi dan Cara Perawatan Timing Belt Mobil

Perawatan berkala menjaga kondisi mmotor tetap prima. (Top Gear Philippines)

Perawatan Motor Setelah Perjalanan Jauh