Di sisi lain, gelandang Malut United, Manahati Lestusen merasa memiliki keuntungan bermain di Stadion Pakansari.
"Stadion Pakansari memang spesial bagi saya karena pernah lama di Persikabo. Tapi, sekarang saya fokus dengan keluarga baru di Malut United. Bermain di manapun terasa spesial," kata Manahati.
Jika Malut berhasil mengalahkan Persita, maka mereka akan menempel Persita.
Baca juga: Persija Jamu Madura United di Stadion Pakansari
Sedangkan jika Persita yang menang, maka akan menggusur PSM Makassar di peringkat kelima.
Berikut link live streaming Persita vs Malut United yang dapat disaksikan di Vidio.
5 laga terakhir Persita Tangerang
(18/9/2024): Persik Kediri 1 - 0 Persita
(22/9/2024): Persita 1 - 0 Semen Padang
(30/9/2024): Borneo 0 - 0 Persita
(20/10/2024): Persita 0 - 1 Bali United
(27/10/2024): PSS Sleman 1 - 2 Persita
5 laga terakhir Malut United
(17/9/2024): Borneo 1 - 0 Malut United
(21/9/2024): Malut United 1 - 4 Bali United
(26/9/2024): PSS Sleman 0 - 1 Malut United
(19/10/2024): Arema 3 - 1 Malut United
(26/10/2024): Malut United 0 - 0 Barito Putera