Resmi Meluncur, Aion Hyptec HT Ultra Dibanderol Rp835 Juta

Premium dengan harga Rp685,000,000 dan Hyptec HT Ultra dengan harga Rp835,000,000 untuk OTR Jakarta.

Share:
Otomotif

SportCorner.id: Sebagai respon positif  atas antusiasme masyarakat Indonesia kepada Hyptec HT, hari ini Aion Indonesia mengumumkan secara resmi harga Hyptec HT Premium dan Ultra. Aion Indonesia memberikan harga resmi yang sangat menarik untuk kedua varian, yaitu Hyptec HT Premium dengan harga Rp685,000,000 dan Hyptec HT Ultra dengan harga Rp835,000,000 untuk OTR Jakarta. Harga ini diyakini dapat bersaing dengan model lain di kelasnya karena sepadan dengan berbagai keunggulan yang dimiliki.

“Pada ajang GIIAS 2024 yang lalu harga khusus Hyptec HT mendapat respon sangat positif. Kini kami mengumumkan harga resminya yang tetap menarik.  Kami meyakini harga ini akan menjadi salah satu faktor kesuksesan Hyptec HT di pasar EV Indonesia dan mampu menjadi yang terdepan di kelasnya,” ujar Andry Ciu, CEO Aion Indonesia.

Jika sebelumnya Aion Indonesia memberikan Battery Lifetime Warranty hanya untuk 1000 pembeli pertama, kini seluruh pembeli Hyptec HT Premium maupun Ultra akan mendapatkan keuntungan tersebut. Selain itu para pembeli Hyptec HT juga akan mendapatkan garansi kendaraan selama 8 tahun atau 160.000 km dan gratis wall Charger 7 kW (termasuk instalasi) sebagai penawaran eksklusif untuk pemilik varian Premium ataupun Ultra.

Spesifikasi Mewah Hyptec HT Premium dan Ultra Pendukung Gaya Hidup Modern

Walaupun varian Premium dan Ultra memiliki tampilan yang sama-sama mewah, namun Hyptec HT Ultra hadir dengan pintu model Gull Wing yang dapat terbuka otomatis ke atas, memberikan kesan futuristik dan elegan. Selain pintu Gull Wing di sisi penumpang belakang, pintu depan juga dapat dibuka dan ditutup secara otomatis secara 90 derajat hanya dengan menekan tombol di pintu atau melalui setting yang terdapat di layar entertainment.


Baca Juga

Cukup tekan tombol defogger embun dikaca langsung hilang. (Drive)

Fitur Defogger Mobil Usir Embun saat Musim Hujan

Jangan gunakan air mineral untuk mengisi radiator. (Dubizzle)

Ini Air yang Sehat untuk Radiator

Komponen water pump yang sudah berkarat biasanya jadi penyebab kebocoran air radiator. (Carparts)

Kenali Ciri Water Pump Mobil Rusak, Cegah Mesin Overheat

Ilustrasi. (Lifewire)

Penyebab dan Cara Mengatasi Remote Kunci Mobil Tidak Berfungsi

Contraflow saat arus mudik Lebaran 2025. (Korlantas Polri)

Kecelakaan Pada Masa Lebaran 2025 Turun Signifikan

Ilustrasi. (Car Dekho)

Ini Jarak Aman Mobil di Kondisi Macet yang Wajib Anda Ketahui

Kampas rem perlu diganti berkala agar tetap prima. (Autoevolution)

Ciri-ciri Kampas Rem Motor Sudah Habis

Perakitan motor Royal Enfield. (Royal Enfield)

Royal Enfield Umumkan Pencapaian Penjualan 1 Juta Unit

Gear motor perlu perawatan berkala. (Motodeal)

7 Tips Merawat Gear Motor Agar Awet

Cek dan ganti timing belt secara berkala sesuai usia pemakaian. (Auto Repair)

Mengenal Fungsi dan Cara Perawatan Timing Belt Mobil

Perawatan berkala menjaga kondisi mmotor tetap prima. (Top Gear Philippines)

Perawatan Motor Setelah Perjalanan Jauh