Sunday, November 17, 2024

Pada akhirnya, TNI AL berhasil memenangkan set pertama dengan selisih lima poin, 25-20.

Di set kedua, TNI AL membuka laga dengan memimpin 3-1. Setelah itu, Bank Jatim bisa menyamakan kedudukan 8-8.

Setelah bisa menyamakan kedudukan, Bank Jatim mampu membalikkan skor 11-9. Bahkan, Bank Jatim makin menjauh pada kedudukan 13-9.

TNI AL mampu bangkit dan mencetak empat poin beruntun sekaligus menyamakan skor 13-13. Kemudian, TNI AL berbalik unggul pada kedudukan 18-16.

Memasuki penghujung set kedua, TNI AL terus menjaga keunggulan atas Bank Jatim. Mereka memimpin dengan skor 23-18.

[Baca Juga: Hasil Rajawali vs LaVani di Final Four Livoli Divisi Utama 2024 Putra]

Pada akhirnya, TNI AL berhasil memenangkan set kedua dengan skor 25-19.

Di awal set ketiga, Bank Jatim unggul dengan skor 3-1. Tapi, TNI AL langsung bisa menyamakan skor 3-3.

TNI AL berhasil membalikkan kedudukan pada skor 6-4. Kemudian, giliran Bank Jatim yang bisa membalikkan kedudukan 7-10.

Bank Jatim terus mempertahankan keungguan pada skor 16-13. TNI AL mampu memperkecil ketertinggalan 18-19. Tapi, Bank Jatim yang akhirnya memenangkan set ketiga, 25-21. 

Di set keempat, Bank Jatim menang 25-16. Di set penentuan, TNI AL menang dengan skor 15-13.