Menit kedelapan, Indonesia mendapat peluang emas. Struick tinggal berhadapan dengan kiper, tapi masih gagal mencetak gol.
Arab Saudi mendapat peluang mencetak gol di menit ke-18. Tapi, tandukan Al Qahtani masih melambung di atas mistar.
Indonesia berhasil mencetak gol di menit ke-31. Diawali aksi Ragnar menggiring bola di sayap kiri, dia melepaskan umpan tarik ke kotak penalti.
Tendangan Marselino mengarah ke pojok gawang dan gagal dibendung kiper Arab Saudi, Al Kassar.
Indonesia nyaris menggandakan skor di masa injury time. Tendangan first time Verdonk hanya tipis melenceng di kanan gawang
Di waktu tersisa, tak ada lagi tambahan gol tercipta. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.
[Baca Juga: Statistik Babak Pertama Timnas Indonesia vs Arab Saudi]
Babak kedua berjalan 11 menit, Indonesia berhasil menggandakan keunggulan. Diawali aksi individu Verdonk menggiring bola dari sayap kanan, dia mengumpan ke kotak penalti.
Marselino berhasil menyelesaikan umpan tersebut dengan sempurna menjadi gol.
Arab Saudi nyaris memperkecil ketertinggalan pada menit ke-68. Beruntung, tandukan Al Juwayr masih melenceng di kanan gawang.
Di sisa waktu pertandingan, Arab Saudi lebih banyak menguasai bola. Tapi lini belakang Indonesia sangat solid.