Wednesday, November 20, 2024

Selain itu, Modification Contest akan memberikan kesempatan kepada para modifikator untuk menunjukkan keahlian mereka dalam mengubah tampilan kendaraan sesuai tema dan kategori yang telah ditentukan.

Baca juga: Ada Keseruan Apa di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024? Yuk Cari Tahu

Project Director GJAW 2024 Agus Riyadi mengaku antusias untuk menyambut para komunitas pecinta otomotif dengan memberikan ruang bagi komunitas otomotif untuk berinteraksi, berkumpul, dan berbagi kreativitas melalui berbagai acara menarik.

"Harapan kami, acara ini akan semakin mempererat hubungan antara komunitas otomotif dan industri otomotif Indonesia secara keseluruhan," ujar Agus, Rabu (20/11).

GJAW 2024 didukung penuh oleh Mandiri Utama Finance (MUF) sebagai Titling Sponsor yang akan memberikan kemudahan dan promo menarik bagi pengunjung yang ingin melakukan pembelian kendaraan selama penyelenggaraan pameran.

Baca juga: Pameran GJAW 2024 Siap Digelar, Yuk Cari Tahu Fasilitas yang Tersedia

Untuk mendapatkan tiket masuk MUF GJAW 2024, bisa secara online melalui aplikasi Auto360 dengan harga tiket di hari kerja (weekday) adalah Rp40.000 dan Rp70.000 untuk akhir pekan (weekend).