Debut Kia EV3 Jadi Primadona di Booth PT Kreta Indo Artha

Kia perkenalkan EV3 dan Carnival Hybrid di GJAW 2024, ICE BSD, dengan test drive, promo menarik, serta lini lengkap kendaraan ramah lingkungan.

Share:
Kia EV3 - KIA
Otomotif
Kia EV3 - KIA

www.SportCorner.id Kia menampilkan kendaraan listrik terbarunya, yaitu Kia EV3 di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024, Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang yang digelar mulai 22 November sampai 1 Desember.

Selain itu, Kia juga menghadirkan lini kendaraan lengkap yang telah dipasarkan di Indonesia, baik kendaraan bermesin pembakaran dalam maupun kendaraan elektrifikasi.

Kia EV3 yang merupakan kendaraan listrik yang telah diluncurkan secara global di Korea Selatan dan hadir di acara Kia EV Day 2024 di Taiwan. Kia EV3 juga memiliki filosofi desain yang sama dengan Kia EV9, yaitu ‘Opposites United’.

Baca juga: Jimny 5-Door dan Promo Spesial Akhir Tahun Jadi Fokus Suzuki di GJAW

Filosofi ini diakui secara global dan merupakan fondasi untuk menyajikan kesinambungan di seluruh jajaran kendaraan listrik Kia dengan kebebasan untuk mengekspresikan keunikan karakter tiap-tiap produk.

EV3 merupakan kendaraan listrik Kia ketiga yang diperkenalkan di Indonesia, setelah Kia seri EV6 dan seri EV9. Seri EV6 terdiri dari EV6 GT-Line yang dirilispada 2022 dan EV6 GT pada 2023 di Indonesia. Sementara Seri EV9 terdiri dari EV9 GT-Line pada 2023 dan EV9 Earth pada Juli tahun ini.


Baca Juga

Indikator oli menyala tanda mesin bermasalah. (Rerev)

Ini yang Harus Dilakukan Jika Indikator Oli Menyala

Indikator check engine menyala tanda mesin bermasalah. (Autoguru)

Indikator Check Engine Mobil Menyala? Ini Penyebabnya

Drivepereince. (Aion)

Ngabuburit Seru Bersama Aion Melalui Driveperience

BYD di pameran otomotif IIMS. (Bagus)

BYD dan Denza Catatkan Lebih dari 2.400 SPK Sepanjang IIMS 2025

Persiapan jalur mudik lebaran 2025. (Jasa Marga)

Ini Fokus Utama Polisi dalam Pengelolaan Arus Mudik Lebaran 2025

Vinfast merupakan brand otomotif asal Vietnam yang masuk ke Indonesia. (Bagus)

Pentingnya Membangun Industri Otomotif Nasional yang Kompetitif

Chery Tiggo Family catatkan ekspor satu juta unit. (Chery)

Chery Tiggo Cross Catatkan Pertumbuhan Ekspor yang Cukup Kuat

Ilustrasi. (Top Gear Philippines)

Tips Mengatasi Motor Mogok Setelah Menerjang Banjir

Ilustrasi-McCharty Collision Centers

Jangan Lakukan Hal Ini pada Mobil yang Terkena Banjir

Operasi ODOL di ruas tol. (Jasa Marga)

Ratusan Truk Terjaring Operasi ODOL di Sejumlah Ruas Tol

Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di sejumlah Rest Area. (Jasa Marga)

Catat, Ini 22 Titik SPKLU di Rest Area untuk Pemudik Mobil Listrik