Sambut Kehadiran KONA Electric N Line Hyundai Gowa Bagi Tips Liburan
Liburan Nataru di musim hujan? Simak tips aman dan nyaman dari Hyundai Gowa agar perjalanan bersama keluarga tetap lancar dan menyenangkan!
Maksimalkan Fitur yang Tersedia di Mobil
Maksimalkan fitur inovatif selama perjalanan liburan agar tetap menyenangkan dalam berbagai kondisi. Salah satunya fitur Vehicle-to-Load (V2L) yang mampu menyediakan pasokan listrik AC 220 Volt untuk berbagai perangkat kelistrikan, seperti laptop, gadget, dan lain-lain.
Sekilas All-new KONA Electric N Line
All-new KONA Electric N Line hadir dengan berbagai elemen sporty yang terinspirasi dari mobil high-performance Hyundai N yang membuatnya berbeda dari trim standar.
Baca juga: Hyundai Gowa Pramuka Gelar Gathering Bersama Komunitas dan Media
Desain bagian depan memberikan kesan powerful berkat bumper kekar berwarna hitam yang juga hadir di bagian belakang. Kehadiran wing type rear spoiler menegaskan aura motorsport pada bagian eksterior.
Di sisi samping, siluet diagonal yang tegas pada bodi mobil berpadu sempurna dengan silver side molding dan matte black beltline molding untuk menambah kesan elegan.
Tampilan semakin tegas berkat pelek N-Line exclusive alloy wheel 19 inci yang lebih ringan dibanding steel wheel memungkinkan pengendara bisa lebih lincah bermanuver untuk merasakan pengalaman berkendara yang lebih menyenangkan.