Lima Masalah Umum Mobil Saat Cuaca Ekstrem dan Cara Mencegahnya
Cuaca ekstrem memicu masalah mobil, mulai dari urusan wiper hingga aquaplaning. Ketahui penyebab dan cara pencegahannya agar berkendara tetap aman.
www.SportCorner.id - Cuaca ekstrem yang perubahannya sulit diprediksi turut berdampak pada kondisi berkendara akibat beberapa hal. Untuk itu, kenali masalah umum yang kerap dialami mobil saat musim hujan, serta cara mengatasi dan mencegahnya.
Wiper mobil mengalami gangguan
Beberapa faktor dapat menyebabkan wiper mengalami gangguan, mulai dari kondisi karet yang sudah usang, sistem engkol yang kotor, hingga putusnya sekring pengaman.
Agar terhindar dari situasi tersebut, Anda dapat melakukan pemeriksaan kondisi wiper secara rutin terutama sebelum musim hujan, periksa dan ganti sekring wiper dengan yang baru jika diperlukan.
Baca juga: Trik Mengatur Posisi Spion Mobil agar Berkendara Lebih Aman
Gunakan cairan pembilas wiper yang berkualitas dan sesuai dengan spesifikasi mobil, bersihkan karet wiper dan ganti karet wiper secara berkala, biasanya setiap enam bulan sekali.
Aki mobil bermasalah
Pada kondisi cuaca ekstrem, kerja aki menjadi lebih berat karena harus menjalankan wiper, lampu kabut, pemanas kaca dan lain-lain. Suhu udara yang lebih rendah serta kelembaban yang meningkat juga dapat menurunkan performa aki.
Periksa kondisi aki mobil sebelum berkendara, terutama jika akan melakukan perjalanan ke luar kota. Batasi penggunaan aki jika sudah berusia 2-3 tahun atau sudah menempuh jarak 50.000 kilometer.