Indonesia Masters 2025: Rinov/Lisa Belum Klop

Ganda campuran Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati masih mencoba membangun chemistry agar penampilan lebih baik lagi.

Share:
Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati (Foto: PBSI)
Olahraga
Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati (Foto: PBSI)

"Jadi ya mungkin lawan kita juga merubah permainan, ya pola permainan, jadinya kita agak kurang tenang dikit," ujarnya.

Lisa mengaku sudah mulai nyaman bermain dengan Rinov walaupun masih ada banyak kekurangan yang perlu diperbaiki.

"Menurut aku ya nyaman-nyaman aja sih, kan orang yang menilai ya. Ya kita buat di lapangan udah nyaman-nyaman dan sekarang udah lebih nyaman," ucap Lisa.

"Kekurangan di aku sih error, karena terutama saat defense juga banyak mati. Jadi error masih harus dikurangi," ungkapnya.

[Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2025: Flu Berat, Gregoria Tetap Menang]

Di sisi lain, Rinov menyebut masih membutuhkan waktu membangun chemistry dengan Lisa. Apalagi keduanya baru main di dua turnamen.

"Ya tantangannya pastinya banyak. Membangun chemistry itu butuh waktu. Pokoknya kita nggak tahu kapan kita akan bisa juga klop," ujar Rinov.

Di perempatfinal, Rinov/Lisa masih menunggu lawan pemenang antara Dhruv Kapila/Tanisha Crasto (India) dan Pan Ron Hoo/Cheng Su Yin (Malaysia).


Baca Juga

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Foto: SportCorner.id/Reza)

Pengalaman Berkesan Selama Karier Ahsan/Hendra

Red Sparks menang 3-2 atas AI Peppers di pertandingan ke-17 V-League 2024/2025/foto: KOVO.

Hasil V-League 2024/2025 Hyundai Hillstate vs Red Sparks

Gregoria Mariska Tunjung di India Open 2025 (Foto: PBSI)

Jadwal Indonesia Masters 2025 Rabu 22 Januari