Penampakan Pemain Proliga 2025 saat Berseragam Polisi, Siapa Saja Mereka?
Ada beberapa pemain Proliga 2025 yang merupakan seorang anggota polisi aktif. Penasaran bagaimana penampakan mereka ketika sedang bertugas?
Selain Alfin, ada juga Fahreza Rakha, Yudha Mardiansyah, Agil Anggara, dan Rendy Tamamilang.
Para pemain tersebut berada di tim yang sama, yakni Bhayangkara Presisi Indonesia.
Selain nama-nama di atas, ada beberapa pemain Proliga yang juga seorang anggota polisi.
Jadwal Proliga 2025
Proliga 2025 memasuki seri keempat yang berlangsung di Jawa Pos Arena, Surabaya, Jawa Timur, pada 24-26 Januari 2025.
Pada seri keempat jadi peralihan putaran pertama dan putaran kedua Proliga 2025.
Putaran pertama Proliga 2025 berakhir dengan ditandai laga antara Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Elektrik PLN.
Sedangkan putaran kedua dimulai dengan mempertemukan Jakarta Pertamina Enduro vs Yogya Falcons pada Sabtu (25/1/2025) malam.
[Baca juga: Daftar Top Skor Proliga 2025 Putra Usai Seri Ketiga di Malang]
Khusus untuk tim voli putra akan menyelesaikan putaran pertama pada Jumat (24/1/2025) malam ditandai dengan laga antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs Palembang Bank Sumsel Babel.