Golnya Bawa ‘Kutukan’ bagi Persib, Marc Klok Tetap Ngebet Jebol Gawang PSM

Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, tetap ngebet menjebol gawang PSM Makassar di pekan ke-21 Liga 1 2024/2025, kendati gol-golnya membawa ‘kutukan’.

Share:
Pemain Persib Bandung, Marc Klok/ X Persib
Bola
Pemain Persib Bandung, Marc Klok/ X Persib

Motivasi tinggi pun diusung oleh para pemain dari kedua tim. Salah satunya adalah penggawa Persib yang pernah membela PSM, Marc Klok.

[Baca Juga: Hasil Undian Playoff 16 Besar Liga Europa 2024/2025: ini Lawan Klub Mees Hilgers]

Marc Klok mengaku punya motivasi berlebih untuk bisa mencetak gol ke gawang PSM. Apalagi di dua pertemuan terakhir, namanya selalu muncul di papan skor.

“Fakta yang spesial kalau saya selalu cetak gol jika lawan PSM. Semoga besok lagi,” kata gelandang naturalisasi Indonesia itu, dilansir dari laman Liga Indonesia Baru.

Hanya saja setiap Marc Klok mencetak gol ke gawang PSM, Persib selalu menelan kekalahan dari Juku Eja, yakni pada Liga 1 2022/2023 dan 2023/2024.

Karenanya, Marc Klok ingin menghapus kutukan itu dan berharap golnya ke gawang mantan timnya tersebut bisa membawa kemenangan untuk Persib.

“Tapi yang paling penting adalah kami menang dan tetap di puncak," lanjut gelandang berusia 31 tahun tersebut.

[Baca Juga: Hasil Drawing Playoff Babak 16 Besar Liga Champions, Man City vs Real Madrid]


Baca Juga

Harry Kane/Foto: Bayern Muenchen

Harry Kane di Ambang Buka Puasa Gelar Juara

PSIS vs Borneo FC/Foto: IG Borneo FC

Hasil Liga 1 PSIS Semarang vs Borneo FC: Hujan Gol