Persiapan Jalur Mudik, Polisi Fokus Titik Krusial dan Kendaraan ODOL

Kondisi jalan di wilayah Brebes cukup baik dengan sedikit kerusakan, meski ada sejumlah jalan berlubang yang masih perlu perbaikan.

Share:
Polisi akan tindak kendaraan over dimension over load. (Korlantas Polri)
Otomotif
Polisi akan tindak kendaraan over dimension over load. (Korlantas Polri)

www.sportcorner.id - Survei jalur Batang melintasi sejumlah titik rawan dan jalan-jalan nasional dilaukan oleh Kakorlantas Polri Brigjen Pol Drs. Agus Suryonugroho S.H, M.Hum untuk kesiapan jalur mudik 2025. 

Kondisi jalan di wilayah Brebes cukup baik dengan sedikit kerusakan, meski ada sejumlah jalan berlubang yang masih perlu perbaikan.

Ruas jalan lainnya, seperti Semarang, Batang, Pekalongan, dan Tegal, masih menghadapi masalah jalan rusak dan berlubang, yang menjadi perhatian karena dapat berisiko menambah beban pada jalur nasional saat arus mudik.

"Alhamdulillah, laporan dari Pak Kasat Lantas untuk jalur nasional yang berada di wilayah Brebes cukup bagus, tidak terlalu banyak yang berlubang karena ada yang jalan tol dicor. Tetapi yang di wilayah Semarang, Batang hingga Pekalongan Tegal itu masih banyak jalan yang rusak dan berlubang," ujar Kakorlantas Polri, Jumat (7/2/2025).

Selain memantau kondisi fisik jalan, pihaknya juga melakukan pemetaan terhadap titik-titik rawan, termasuk sambungan jembatan dan rest area yang sering menjadi tempat penumpukan kendaraan. Data ini, yang dikenal sebagai ‘Black Spot’, akan terus diperbarui dan disosialisasikan kepada masyarakat.

"Kami akan memastikan bahwa titik-titik rawan kecelakaan bisa teridentifikasi lebih dini, seperti sambungan jembatan dan lokasi rest area, yang sering menjadi titik krusial selama arus mudik," tambah Kakorlantas Polri.

Korlantas Polri juga akan mengambil langkah tegas terkait kendaraan over dimension over load (ODOL), dengan merekomendasikan pembatasan operasional kendaraan besar yang bersumbu tiga untuk meningkatkan keselamatan di jalan tol dan jalan nasional.


Baca Juga

Cukup tekan tombol defogger embun dikaca langsung hilang. (Drive)

Fitur Defogger Mobil Usir Embun saat Musim Hujan

Jangan gunakan air mineral untuk mengisi radiator. (Dubizzle)

Ini Air yang Sehat untuk Radiator

Komponen water pump yang sudah berkarat biasanya jadi penyebab kebocoran air radiator. (Carparts)

Kenali Ciri Water Pump Mobil Rusak, Cegah Mesin Overheat

Ilustrasi. (Lifewire)

Penyebab dan Cara Mengatasi Remote Kunci Mobil Tidak Berfungsi

Contraflow saat arus mudik Lebaran 2025. (Korlantas Polri)

Kecelakaan Pada Masa Lebaran 2025 Turun Signifikan

Ilustrasi. (Car Dekho)

Ini Jarak Aman Mobil di Kondisi Macet yang Wajib Anda Ketahui

Kampas rem perlu diganti berkala agar tetap prima. (Autoevolution)

Ciri-ciri Kampas Rem Motor Sudah Habis

Usai periksa kendaraan mandiri, pelanggan dapat ke bengkel resmi untuk pemeriksaan lanjutan. (Hyundai Gowa)

Tips Cek Mobil Mandiri Pasca Mudik dari Hyundai Gowa

Perakitan motor Royal Enfield. (Royal Enfield)

Royal Enfield Umumkan Pencapaian Penjualan 1 Juta Unit

Gear motor perlu perawatan berkala. (Motodeal)

7 Tips Merawat Gear Motor Agar Awet

Cek dan ganti timing belt secara berkala sesuai usia pemakaian. (Auto Repair)

Mengenal Fungsi dan Cara Perawatan Timing Belt Mobil