Hasil dan Klasemen Piala Asia U-20 2025 Grup C usai Indonesia vs Uzbekistan

Berikut hasil pertandingan dan klasemen Piala Asia U-20 2025 Grup C usai Indonesia vs Uzbekistan, Minggu (16/2/2025). Tim Merah Putih resmi tersingkir.

Share:
Skuad Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025/foto: IG Timnas Indonesia.
Bola
Skuad Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025/foto: IG Timnas Indonesia.

Uzbekistan U-20 membuat kejutan dengan mencetak gol kedua saat babak kedua baru berjalan dua menit melalui Abdugafur Khaydarov.

Gawang Indonesia U-20 kebobolan untuk ketiga kalinya pada laga ini. Adalah Saidumarkhon Saidnurullaev yang mencetak gol ketiga Uzbekistan U-20.

Kedudukan 3-1 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang. Hasil ini memastikan dua tim yang lolos ke babak perempat final.

Dua tim yang lolos ke babak perempat final Piala Asia U-20 2025 adalah Iran U-20 dan Uzbekistan U-20.

Iran U-20 memastikan tiket ke perempat final usai pesta enam gol ke gawang Yaman U-20.

[Baca juga: Dibantai Iran U-20 3-0, Indra Sjafri Trending di Twitter]

Iran U-20 saat ini memuncaki Grup C dengan enam poin. Sementara Uzbekistan U-20 di bawahnya dengan poin yang sama.

Indonesia U-20 ada di peringkat ketiga disusul Yaman U-20 di dasar klasemen.

Keduanya sama-sama belum meraih poin pada fase penyisihan grup Piala Asia U-20 2025.

Tim Merah Putih akan menghadapi Yaman U-20 di laga pamungkas Grup C. Laga itu dijadwalkan pada 19 Februari 2025 pukul 18.30 WIB.

Apapun hasil pertandingan tersebut tidak akan mengubah status kedua tim yang sudah dipastikan tersingkir.

[Baca juga: Dalih Indra Sjafri Usia Timnas Indonesia U-20 Dibantai Iran U-20]


Baca Juga

Timnas Futsal Putri Indonesia diharapkan bisa mencapai target maksimal pada ajang AFC Women’s Futsal Championship 2025. (Foto: Federasi Futsal Indonesia)

Timnas Futsal Putri Indonesia Bidik Lolos Piala Dunia

Persib Bandung/X Persib.

Skenario Persib Bandung Juara Liga 1 2024/2025

Harry Kane/Foto: Bayern Muenchen

Harry Kane di Ambang Buka Puasa Gelar Juara