Hankook Berbagi Tips Hadapi Mobil Kehilangan Kendali Saat Aquaplaning
Hankook memberikan tips penting untuk mengatasi aquaplaning, kondisi berbahaya saat ban kehilangan traksi akibat air di jalan, demi keselamatan berkendara.
"Ban ini dilengkapi dengan teknologi drainase canggih yang memungkinkan air terbuang secara efisien melalui alur melintang, mengurangi risiko aquaplaning," ujar Apriyanto beberapa waktu lalu.
Desain Chamfer pada permukaan ban juga mengurangi tekanan saat ban bersentuhan dengan jalan, menjaga kestabilan dan kenyamanan. Sedangkan teknologi tapak 3D Zigzag, meningkatkan daya cengkeram ban, sehingga pengereman menjadi lebih aman, bahkan di jalan yang licin.
Baca juga: Teknik Aman Mengemudi Mobil Matic di Tanjakan
Sementara untuk penggunaan di berbagai kondisi cuaca, termasuk hujan deras dan jalan basah, Hankook menawarkan model Dynapro HPX yang dilengkapi teknologi Sipe 3D Grip Control pada tapak utama untuk menjaga bentuk ban tetap optimal.