Hadiah Uang yang Didapat Aldila Sutjiadi usai Terhenti di Indian Wells 2025
Petenis putri Indonesia, Aldila Sutjiadi, terhenti di putaran kedua turnamen tenis WTA 1000 Indian Wells 2025. Berapa hadiah uang dibawa pulang olehnya?
Aldila/Fanny sukses melaju ke babak kedua usai mengalahkan pasangan peringkat empat dunia Jessica Pegula/Ashlyn Krueger dengan skor 4-6, 6-1, 11/9.
Namun, langkah keduanya terhenti usai kalah di putaran kedua oleh pasangan Tereza Mihalikova/Olivia Nicholls dengan skor 1-6, 6-4, 2-10.
"Kami sudah berjuang maksimal, terutama di set kedua ketika kami bisa bangkit. Sayangnya, beberapa faktor di set ketiga membuat kami kehilangan momentum," kata Aldila.
"Ke depan, saya ingin lebih fokus pada kecepatan servis, dan penempatan bola agar bisa lebih baik di turnamen berikutnya," katanya menambahkan.
[Baca juga: Penyebab Aldila Sutjiadi Absen di Australian Open 2025]
Hadiah yang Diraih Aldila Sutjiadi
Melansir laman resmi ATP Tour, ada perbedaan hadiah pada turnamen Indian Welss di sektor ganda di setiap putarannya.
Bagi mereka yang tampil di putaran pertama, mendapatkan hadiah sebesar USD19,050 atau sekitar Rp311 juta.
Kemudian hadiah di putaran kedua sebesar USD34,850 atau sekitar Rp569 juta untuk tiap pasangan.
Dengan demikian, kemungkinan besar Aldila Sutjiadi dan Fanny Stollar membawa pulang hadiah sebesar Rp569 juta.
Andai Aldila/Fanny lolos ke perempat final, akan mendapatkan hadiah sebesar USD65,000 atau sekitar Rp1,06 miliar.