Duh! Tak Hanya Persija dan Persipura, Isu Tunggak Gaji Pemain Menimpa Persibo
Ikuti jejak Persija Jakarta dan Persipura Jayapura, isu penunggakan gaji pemain kini menimpa Persibo Bojonegoro.
Laporan itu didukung dengan pernyataan mantan pelatih Persibo Bojonegoro yang kini menangani Persekat Tegal, Putu Gede.
Tepatnya seusai laga antara Persibo Bojonegoro kontra Persekat Tegal di Liga 2 2024/2025, Senin (17/02/25), Putu Gede menyinggung soal gajinya yang belum dibayar.
Menurut Putu Gede, dirinya sangat sedih karena gajinya dan para pemain belum dibayar. Padahal, mereka mampu membawa Persibo Bojonegoro lolos ke Liga 2 2024/2025.
[Baca juga: Pernah Wakili Indonesia di Piala AFC, Persibo Turun ke Liga Nusantara]
Selain itu, M. Dhiyaz Syahputra selaku mantan pemain juga sempat menananyakan kejelasan soal gaji yang belum terbayarkan.
Bahkan, baru-baru ini akun media sosial Instagram resmi nusaliga mengangkat isu soal tunggakan gaji dari Persibo Bojonegoro.