Rekap Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Debut Manis Tuchel Bareng Inggris

Rekap hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa, Sabtu (22/3/25), di mana Thomas Tuchel menandai debutnya bersama Inggris dengan manis.

Share:
Hasil pertandingan Inggris vs Albania (Foto: x.com/England)
Bola
Hasil pertandingan Inggris vs Albania (Foto: x.com/England)

Sportcorner.id – Rekap hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa, Sabtu (22/3/25), di mana Thomas Tuchel menandai debutnya bersama Inggris dengan manis.

Di tengah gelaran UEFA Nations League, sepak bola Eropa juga menggelar Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang melibatkan 24 negara, salah satunya adalah Inggris.

Inggris sendiri menjalani laga perdana grup K Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa bersama pelatih barunya, Thomas Tuchel, dengan menghadapi Albania.

Di laga kontra Albania itu, The Three Lions berhasil meraih hasil positif usai menghajar lawannya dengan skor 2-0.

Tak hanya menjadi debut manis Tuchel, kemenangan ini juga menjadi debut manis Myles Lewis-Skelly yang berhasil menyumbangkan satu gol di laga tersebut.


Baca Juga

Rumpuk SUGBK jelang lawan Bahrain/IG Love_GBK

Intip Kondisi Rumput SUGBK Jelang Indonesia vs Bahrain

Timnas Bahrain tiba di Jakarta/IG Bahrain FA.

Timnas Bahrain Tiba di Jakarta Disambut Perwakilan Dubes