Ini Syarat yang Harus Ditempuh Elkan Baggott jika Ingin Dipermanenkan Blackpool

Klub League One, Blackpool, ternyata memiliki satu syarat khusus yang dibebankan kepada Elkan Baggott jika bek Timnas Indonesia itu ingin dipermanenkan.

Share:
Klub Elkan Baggott di League One, Blackpool, telah resmi memecat manajer mereka yakni Neil Critchley pada Rabu (21/8/2024) lalu.
Bola
Klub Elkan Baggott di League One, Blackpool, telah resmi memecat manajer mereka yakni Neil Critchley pada Rabu (21/8/2024) lalu.

Dilansir dari Blackpool Gazette, syarat tersebut adalah penampilan Elkan Baggott di sisa musim 2024/2025 ini bersama The Seasiders.

Saat ini, Elkan Baggott baru pulih dari cedera dan telah kembali berlatih. Alhasil, dirinya tersedia untuk merampungkan musim ini.

Andai eks Bristol Rovers itu tampil apik dan terhindar dari cedera di sisa musim ini, maka Blackpool berpotensi besar merekrutnya dan mempermanenkannya.

Apalagi kontra Elkan Baggott bersama Ipswich Town juga akan habis pada akhir musim ini, sehingga Blackpool bisa memboyongnya secara gratis.

[Baca Juga: Yokohama F Marinos Kalah dari S-Pulse, Netizen: Efek Sandy Walsh Jadi Camat!]

Meski bisa didatangkan secara gratis, Blackpool kabarnya tak akan gegabah dan akan lebih dulu menilai performa Elkan Baggott hingga musim 2024/2025 berakhir.

Pasalnya, ia memiliki jumlah penampilan yang minim bersama tim yang berbasis di Bloomfield Road, dengan mencatatkan 15 penampilan saja di segala ajang.

Di musim 2024/2025 ini, Blackpool masih menyisakan lima pertandingan di League One 2024/2025, dan masih berpotensi menembus enam besar untuk masuk ke zona playoff promosi.


Baca Juga

Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide, singgung kinerja wasit. (Foto: Instagram/persikofficial)

Link Live Streaming Liga 1 Persik vs Persija, Malam Ini

Logo HUT PSSI/Foto: PSSI

Harapan Erick Thohir di Ulang Tahun ke-95 PSSI