Alasan Teco Tetap Mau Melatih di Indonesia usai Tinggalkan Bali United
Stefano Cugurra ingin tetap melatih di Indonesia usai meninggalkan Bali United di akhir musim Liga 1 2024/2025.
"Saya tentu respek dengan pelatih mereka yang kini menangani Persija maupun Persebaya dan tidak ganggu kontrak mereka," katanya.
"Namun ketika tim mereka tidak punya pelatih atau tidak lanjut kontrak dengan pelatih, manajemen di sana pasti tahu kalau saya awal musim yang baru nanti sudah free saat itu," ucapnya.
Tak menutup kemungkinan juga Teco melanjutkan karier di luar negeri. Tapi, dia menegaskan ingin tetap melatih di Indonesia karena faktor keluarga.
"Saat ini terpikirkan masih Indonesia, tergantung klub mana nantinya. Saya juga pernah 7 tahun berkarier di Thailand dan senang pada waktu itu," ungkapnya.
[Baca Juga: Tumbang dari Persib, Teco Undur Diri dari Jabatan Pelatih Bali United]
"Tapi istri dan anak saya adalah orang Indonesia, mungkin akan ke tim di Indonesia," pungkasnya.
Teco masih akan mendampingi tim dalam lawatan pasukan Serdadu Tridatu ke Pare-pare menghadapi tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-30 BRI Liga 1 2024/25.
Di sisa pertandingan ini, Teco berharap anak asuhnya mampu memberikan penampilan terbaiknya untuk Bali United FC.
Teco mengawali karier sebagai pelatih fisik di Persebaya dan sukses menjadi juara menemani Jacksen Tiago sebagai pelatih kepala saat itu.
Tahun 2004 menjadi awal kariernya di Indonesia dan langsung mengoleksi 3 piala bersama Bajul Ijo.