Arne Slot Pernah Latih Stefano Lilipaly Sebelum Antar Liverpool Juara

Arne Slot sukses mengantar Liverpool juara Premier League 2024/2025. Jauh sebelumnya, ia pernah melatih Stefano Lilipaly, ketika menangani Cambuur.

Share:
Arne Slot pernah melatih Stefano Lilipaly di Cambuur/foto: IG LFC dan Stefano Lilipaly
Bola
Arne Slot pernah melatih Stefano Lilipaly di Cambuur/foto: IG LFC dan Stefano Lilipaly

Bersama Cambuur, Lilipaly membukukan 17 penampilan dan mencetak delapan gol di Eerste Divisie.

[Baca juga: Hasil Liverpool vs Tottenham: Menang Telak, The Reds Juara dengan Gagah]

Setelah sukses membuat torehan apik bersama Cambuur, Arne Slot kemudian pindah ke AZ Alkmaar pada 2017 dan menjadi asisten pelatih John van den Brom.

Kemudian pada musim 2019/2020 Arne Slot ditunjuk sebagai pelatih AZ Alkmaar. Sayangnya, di musim itu kompetisi terhenti karena pandemi Covid-19.

Padahal AZ Alkmaar tampil baik dan berada di posisi kedua klasemen Eredivisie di bawah Ajax Amsterdam.

Pada 2021 Arne Slot kemudian pindah ke Feyenoord dan jadi klub pertama yang ia latih dalam jangka waktu yang cukup lama.

Di sana ia berhasil menorehkan prestasi dengan meraih gelar Eredivisie 2022/2023, KNVB Cup 2023/2024, dan runner-up UEFA Conference League 2021/2022.


Baca Juga

PT Liga Indonesia Baru (LIB) merilis aplikasi terbaru bernama Sobat Liga. Aplikasi ini diharapkan dapat membuat kehadiran suporter di stadion menjadi lebih nyaman dan aman. (Foto: Taufiq Ardyansyah)

PT Liga Indonesia Baru Luncurkan Aplikasi Sobat Liga

Semen Padang vs Bali United di Liga 1/IG Bali United.

Tanggapan Andre Rosiade soal Tim dari Sumatera di Liga 1

Liverpool Juara Premier League 2024/2025/X Liverpool.

Fakta Menarik usai Liverpool Juara Premier League 2024/2025