Sunday, October 06, 2024

Kondisi rumput JIS saat laga timnas U-17 Inggris vs Kaledonia Baru banyak mendapat sorotan di Twitter.

Pasalnya, dari tampilan di layar kaca, rumput JIS tampak tidak dalam kondisi baik.

Pertandingan timnas Inggris vs Kaledonia Baru sendiri berakhir dengan skor 10-0 untuk Oboavwoduo dkk.

Dua dari 10 gol Inggris dicetak Oboavwoduo yang merupakan pemain dari tim remaja Manchester City.

Baca juga: Fakta Rumput JIS yang Terlihat Jelek saat Inggris vs Kaledonia Baru

Sebagai informasi, rumput JIS mengalami penggantian beberapa pekan jelang Piala Dunia U17.

Penggantian rumput JIS dilakukan usai kunjungan Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan sejumlah menteri di kabinet Presiden Joko Widodo pada awal Juli lalu.

Ketikan itu, salah satu vendor rumput yang jadi rekanan Kemen PUPR menilai rumput sintetis yang dipakai di JIS tidak berstandar FIFA.

Atas dasar itu, PSSI dan Kemen PUPR kemudian berinisiatif untuk melakukan penggantian rumput JIS dengan alokasi anggaran Rp 6 miliar.

Seiring perkembangan waktu, rumput pengganti yang akan dipakai di JIS untuk Piala DUnia U17 ternyata bukan rumput baru.

PSSI pada akhirnya memutuskan meminjam rumput milik lapangan latihan tim Dewa United.

"Sekarang alternatif untuk rumput JIS, alhamdulillah saya berterima kasih kepada Dewa United," ujar Erick Thohir pada 8 September 2023.