Saturday, November 23, 2024

[Baca Juga: PBSI Takut Pasang Target Muluk di BWF World Tour Finals 2023]

Tavarez mengatakan bahwa gaji pemain PSM Makassar masih banyak yang mengalami penunggakan hingga periode 1-3 bulan.

Tak hanya pemain, staf pelatih pun bahkan belum dibayar hingga 5 bulan lamanya.

Selain mengganggu persiapan jelang melawan Bhayangkara FC, tunggakan gaji tersebut juga menghambat proses latihan para pemain.

Setelah melawan Persib Bandung pada Senin (4/12/2023), PSM diketahui tidak menjalani latihan untuk berhadapan dengan lawan selanjutnya yaitu Bhayangkara FC.

Beberapa waktu lalu, Tavares sempat melelang baju dan trofi untuk membayar gaji staf pelatih.

Baju yang dilelang adalah kaus polo yang dia pakai membawa PSM juara musim lalu serta trofi Pelatih Terbaik Liga 1 2022/23.

Unggahan pada akun @Indostransfer yang mengungkapkan krisis finansial PSM Makassar inipun memicu berbagai komentar dari netizen.

"Gaji pemain PSM ini terhitung gede apa gmn ndos? Perasaan mereka itu banyak pemain muda dari tim junior mereka jg kan. Kok masih kena krisis finansial," tulis akun .@id_fm

"Kalo liat semangat pemain @PSM_Makassar vs Persib, dibandingkan dgn issue gaji ini rasa2nya gimana gitu, berbanding terbalik. Semoga ada solusi yg konkrit, amin," tulis @alauddinMuh.

"saatnya membuat salary cap untuk tim di Liga 1 pak dari pada ada kejadian gini terus, lebih besar pasak daripada tiang. 
@erickthohir @AryaSinulingga @PSSI," tulis @raumdeuterrrr.