Friday, September 20, 2024

www.SportCorner.id - Barcelona menang melawan Real Mallorca dengan skor 3-0 pada Liga Spanyol, Senin 29 Mei 2023 dini hari WIB.

Kemenangan ini menjadi malam perpisahan bagi Sergio Busquets dan Jordi Alba di Camp Nou. Sebab, mereka akan gantung hengkang pada akhir musim ini. Ansu Fati menjadi bintang dengan mencetak dua gol. Sementara satu gol laind icdetak Gavi.

Busquests dan Alba main sejak menit awal sebelum akhirnya mereka ditarik keluar dan digantikan oleh Marcos Alonso dan Eric Garcia di menit ke-85. Momen emosional ini membuat penonton memberikan penghormatan mereka dan tepukan tangan yang meriah untuk kedua pemain tersebut.

Jordi Alba terharu ketika menerima tepuk tangan meriah. Ia keluar meninggalkan lapangan Camp Nou untuk terakhir kalinya sambil menangis.

Alba bergabung dengan Barcelona pada 2012. Ia berhasil mencetak 27 gol dalam 458 pertandingan. Dia meraup banyak trofi termasuk enam gelar Laliga, Lima Copa del Reys dan Liga Champions.

Berbeda dengan Busquests. Ia bergabung bersama Barcelona pada tahun 2005 sebagai pemain muda. Berkembang ke tim Barcelona B dan kemudian membuat debutnya di tim senior di bawah pelatih Pep Guardiola pada pertandingan La Liga musim 2008/2009 melawan Racing Santander.

Busquests yang berposisi sebagai gelandang bertahan itu telah memainkan 718 pertandingan bersama Barcelona di seluruh kompetisi bahkan terbanyak ketiga dalam sejarah klub. Ia kerap menyumbang 18 gol dan 40 assists.

"Terima kasih pada semua orang yang telah saya temui dalam perjalanan saya. Saya selalu bermimpi bermain di stadion ini. Sentimen dan kebanggaan berada di klub terbaik di dunia adalah sesuatu yang tidak akan pernah bisa diambil oleh siapa pun dari saya," ujar Busquets.