Sementara itu di sektor yang sama Leo/Daniel ditumbangkan Lu Ching-yao/Yang Po-han (Taiwan) lewat dua set langsung, 21-14 dan 21-15.
Praktis yang menang pada hari kedua French Open 2024 di ganda putra bagi Indonesia adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Mantan WR1 tersebut secara meyakinkan membekuk duet Ben Lane/Sean Vandy asal Inggris 21-16 dan 21-18. Diharapkan Bagas Maulana/Muhammad Sohibul Fikri di hari ketiga bisa mengikuti jejak keduanya lolos ke 16 besar.
Di ganda putri, kekalahan Meilysa/Rachel dari Baek Ha-na/Lee So-hee (21-12, 21-13) masih sangat bisa dimaklumi.
Keduanya masih berusia 19 tahun dan lawan yang dihadapi adalah duo putri terbaik Korea Selatan dengan peringkat nomor 2 di BWF rangking.
Baca juga: Tersingkir di Babak Awal French Open, Ahsan/Hendra Akui Tak Fit
Yang sangat disayangkan adalah bagaimana Rehan/Lisa ikut kalah di ganda campuran meski lawannya pun salah satu favorit kiriman Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.
Sempat unggul 21-14 di set pertama, keduanya goyah dan kemudian keok 21-15 dan 21-14.
Beruntung bagi Indonesia karena hari kedua French Open 2024 ditutup dengan hasil oke dari Chico Aura Dwi Wardoyo yang menumbangkan bintang Jepang, Kodai Naraoka.