www.SportCorner.id - Ernando Ari melakukan blunder saat Timnas Indonesia menjamu Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (6/6/2024).
Pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 itu, Skuad Garuda harus mengakui kekalahan dari Irak dengan skor 0-2.
Memiliki peran penting dalam menjaga pertahanan Tim Merah Putih, Ernando melakukan kesalahan fatal saat bermain di lapangan hijau.
Ia memainkan bola terlalu lama setelah menerima backpass dari Asnawi Mangkualam Bahar.
Akibatnya, gol tersebut direbut oleh Ali Jasim yang sukses menjebol gawang Timnas Indonesia.
Baca Juga: [Klasemen Grup F Kualifikasi Pildun usai Irak Gilas Timnas Indonesia]
Tentu banyak pihak yang menyesalkan insiden tersebut, seperti penggemar sepakbola tanah air yang hadir langsung di GBK.
Tak hanya para penonton, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong juga mengakui tidak akan berbicara dengan sang kiper setelah kejadian itu.
Namun, hal tersebut dilakukan oleh Coach STY bukan karena kesal.
Melainkan bertujuan untuk menjaga mental penjaga gawang Persebaya Surabaya tersebut agar dapat pulih kembali.
Usai pertandingan, pesepakbola asal Semarang itu langsung mengunggah permintaan maaf atas aksinya di laga Indonesia vs Irak.
Baca Juga: [Peluang Timnas Indonesia Lolos Usai Tumbang dari Irak, Masih Ada Asa?]