Profil FC Groningen, Klub Pencetak Bintang yang PHK Ragnar Oratmangoen

FC Groningen adalah satu dari beberapa klub Belanda yang pernah mencetak bintang dunia sepak bola.

Share:
Profil FC Groningen, Klub yang Putus Kontrak Ragnar Oratmangoen
Bola
Profil FC Groningen, Klub yang Putus Kontrak Ragnar Oratmangoen

Ajax Amsterdam, PSV Eindhoven, dan Feyenoord lebih dikenal sebagai pencetak pemain hebat. Tapi, Groningen pun berhasil mengorbitkan pemain-pemain kelas dunia.

Beberapa nama yang merupakan polesan Groningen adalah Ronald Koeman, Virgil van Dijk, Arjen Robben, dan Luis Suarez.

Suarez bermain dengan Groningen di musim 2006/2007. Selama satu musim, di mencetak 10 gol dari 29 laga di Eredivisie.

Ronaldo Koeman adalah hasil didikan Groningen. Selama tiga musim, Koeman mencetak 34 gol dari 98 pertandingan.

[Baca Juga: Pedoman Beli Tiket Piala AFF U-16, Ada Tiga Cara Pembayaran]

Koeman adalah salah satu legenda sepak bola Belanda yang karierinya sangat cemerlang. Dia juga pernah bermain di klub-klub hebat seperti Ajax, PSV, Barcelona, dan Feyenoord.

Kemudian, jebolan Groningen lainnya adalah Arjen Robben. Robben menjalani debutnya untuk Groningen ketika usianya masih menginjak 16 tahun.

Robben masuk tim senior Groningen tahun 2000. Dia bermain selama dua musim dengan catatan 12 gol dari 52 penampilan di semua kompetisi.

Kemudian, Robben pindah ke PSV, Chelsea, Real Madrid, dan Bayern Muenchen. Puncak kesuksesan Robben adalah saat berseragam Madrid termasuk menjuarai Liga Champions.

Nama terakhir yang pernah main di Groningen adalah Van Dijk. Dia bermain untuk Groningen di musim 2010/2011. Dua tahun menimba ilmu, Van Dijk pindah ke Glasgow Celtic dan Southampton.


Baca Juga

David da Silva Masuk Nominasi Pemain Terbaik Liga 1 2023/2024

David Da Silva Cedera Jadi Peringatan Buat Persib?

Latihan Timnas Indonesia U-17 di Arab Saudi/Media PSSI

Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Asia U-17

Logo Piala Asia U-17 2025/AFC

Negara yang Paling Sering Juara Piala Asia U-17