Untuk model-model mobil produk Honda lainnya mencatat penjualan dengan total sebanyak 2.070 unit.
“Penjualan model SUV Honda memberikan kontribusi yang signifikan pada semester pertama bersama dengan model favorit Honda Brio, meskipun secara umum pasar otomotif belum menunjukkan pertumbuhan yang positif," ujar Sales & Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy.
Untuk itu, Honda menghadirkan berbagai program penjualan untuk memudahkan konsumen, mulai dari cicilan yang ringan serta tenor yang panjang, paket perawatan berkala, hingga fasilitas trade in di diler Honda Certified Used Car yang berada di berbagai daerah.
Baca juga: Honda Siapkan 5 Mobil Elektrifikasi di GIIAS 2024
Honda juga akan kembali hadir di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada 18 – 28 Juli 2024 dengan menghadirkan berbagai promo eksklusif di pameran ini.
Selain itu, Honda juga akan memberikan pengalaman berbeda melalui aktivitas test drive, beragam aktivitas atraktif yang dapat dinikmati oleh para pengunjung.