Saturday, November 23, 2024

“Dengan total area yang digunakan mencapai 13.000 meter persegi dan diikuti oleh 34 merek, GIIAS Surabaya 2024 mencatatkan rekor baru. Kami sangat bangga bahwa acara ini menghadirkan pengalaman yang lebih lengkap dan memuaskan bagi pengunjung,” tambahnya.

Baca juga: Kejar Penjualan Mitsubishi Tebar Banyak Promo di GIIAS Surabaya 2024

Pj Gubernur Jawa Timur dalam sambutannya memberikan apresiasi atas penyelenggaraan pameran ini.

“Terimakasih dan apresiasi kami sampaikan telah memilih Surabaya untuk menjadi kota kedua GIIAS, dan ini bagian dari upaya kita untuk meningkatkan industri otomotif di Indonesia khususnya Jawa Timur,” ujar Adhy Karyono.

Plt Direktur Jenderal ILMATE Putu Juli Ardika menyampaikan dukungan atas terselenggaranya GIIAS Surabaya 2024. “Kemeperin dengan sepenuh hati mendukung penyelenggaraan GIIAS Surabaya 2024 dan berharap acara ini akan melanjutkan dan bahkan memperluas kesuksesan yang telah diraih pada GIIAS 2024 di Tangerang serta menegaskan posisi strategis provinsi Jawa Timur dalam pertumbuhan industri otomotif.”

Direktur Sarana Transportasi Jalan, Kementerian Perhubungan RI Danto Restyawan juga menyampaikan apresiasi.

Baca juga: Mobil EV Hyundai Curi Perhatian Pejabat Negara di GIIAS Surabaya 2024