Sunday, November 24, 2024

logo sportcorner

Melalui pencapaian itu, Wolfdogs Nagoya kini bertengger di peringkat ketiga dalam papan klasemen sementara SV.League musim ini.

Sedangkan JT Thunders ada di peringkat enam dan berpeluang turun andai mereka gagal meraih kemenangan lawan Wolfdogs Nagoya.

JT Thunders diperkuat oleh Oreol Camejo yang sebelumnya memperkuat Jakarta Lavani di Proliga 2024. Sementara Rivan bermain untuk Jakarta STIN BIN.

Pada musim ini, keduanya sama-sama bermain di Jepang. Bedanya, Oreol Camejo tampil reguler bersama JT Thunders, sementara Rivan kerap hanya jadi pemanas bangku cadangan.

Oreol Camejo jadi andalan JT Thunders pada musim ini dalam urusan mencetak poin. Pemain berpaspor Kuba itu tercatat masuk 10 besar top skor SV.League musim ini dengan 206 poin.

Baca Juga: [Daftar Klub Peserta dan Format Liga Voli Putra Jepang 2024-2025]

Statistik Rivan di SV.League musim ini masih belum memuaskan. Ia tercatat baru berhasil mencetak lima poin untuk Wolfdogs Nagoya.

Secara keseluruhan, Rivan baru memainkan 15 set dalam 10 pertandingan bersama Wolfdogs Nagoya sejak bergabung.

Meski statistik individu tertinggal jauh, Rivan berada di posisi lebih baik dibanding Oreol Camejo.

Secara statistik, tim asal Nagoya itu superior dengan lima kemenangan beruntun. Berbanding terbalik dengan JT Thunders yang baru berhasil membukukan satu kemenangan.