Bridgestone Ajak Jurnalis Coba Turanza 6 di Proving Ground Karawang

Bridgestone mengundang jurnalis untuk uji performa ban Turanza 6 di Proving Ground Karawang, menguji keunggulan grip basah, kenyamanan, dan kebisingan rendah.

Share:
Uji coba ban Bridgestone Turanza 6 di Proving Ground Karawang. (Bridgestone Indonesia)
Otomotif
Uji coba ban Bridgestone Turanza 6 di Proving Ground Karawang. (Bridgestone Indonesia)

Proving ground Bridgestone Indonesia merupakan fasilitas pengujian yang dirancang untuk mensimulasi berbagai jenis dan kondisi jalanan yang umum ditemui di Indonesia.

Pengujian ban Bridgestone Turanza 6 dilakukan dalam dua kondisi, yaitu jalan kering (dry test) dan jalan basah (wet test), dengan variasi kecepatan pada setiap sesi uji.

Baca juga: Bridgestone Indonesia Bagikan Tips Aman Berkendara di Musim Hujan

Pada sesi wet stability, pengujian bertujuan untuk menilai seberapa stabil Bridgestone Turanza 6 saat dipacu dengan kecepatan tinggi di lintasan berbentuk lingkaran, serta mengukur daya cengkeram ban
tanpa mengalami slip.

Uji noise dilakukan untuk mengevaluasi tingkat kebisingan ban saat digunakan, sementara pengujian comfort lane bertujuan membandingkan tingkat kenyamanan Bridgestone Turanza 6 saat melaju di permukaan jalan beton dan aspal dengan berbagai kondisi mulai dari yang mulus hingga berlubang.

Selain itu, uji slalom, lane change, dan high-speed cornering dilakukan pada kondisi jalan kering untuk mengukur kestabilan dan performa ban saat dipacu dalam kecepatan tinggi, termasuk saat mobil
bermanuver tajam secara tiba-tiba.

Baca juga: Bridgestone Potenza Sport A UHP Jadi Ban Resmi Audi e-tron GT Terbaru


Baca Juga

Cukup tekan tombol defogger embun dikaca langsung hilang. (Drive)

Fitur Defogger Mobil Usir Embun saat Musim Hujan

Jangan gunakan air mineral untuk mengisi radiator. (Dubizzle)

Ini Air yang Sehat untuk Radiator

Komponen water pump yang sudah berkarat biasanya jadi penyebab kebocoran air radiator. (Carparts)

Kenali Ciri Water Pump Mobil Rusak, Cegah Mesin Overheat

Ilustrasi. (Lifewire)

Penyebab dan Cara Mengatasi Remote Kunci Mobil Tidak Berfungsi

Contraflow saat arus mudik Lebaran 2025. (Korlantas Polri)

Kecelakaan Pada Masa Lebaran 2025 Turun Signifikan

Ilustrasi. (Car Dekho)

Ini Jarak Aman Mobil di Kondisi Macet yang Wajib Anda Ketahui

Kampas rem perlu diganti berkala agar tetap prima. (Autoevolution)

Ciri-ciri Kampas Rem Motor Sudah Habis

Usai periksa kendaraan mandiri, pelanggan dapat ke bengkel resmi untuk pemeriksaan lanjutan. (Hyundai Gowa)

Tips Cek Mobil Mandiri Pasca Mudik dari Hyundai Gowa

Perakitan motor Royal Enfield. (Royal Enfield)

Royal Enfield Umumkan Pencapaian Penjualan 1 Juta Unit

Gear motor perlu perawatan berkala. (Motodeal)

7 Tips Merawat Gear Motor Agar Awet