Friday, September 20, 2024

SportCorner.id - Hasil 1-0 untuk tim tamu menutup babak pertama laga Liga 1 yang mempertemukan Persib Bandung vs Madura United yang berlangsung pada Minggu (2/7/2023).

Berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, satu-satunya gol Laskar Sape Kerrab pada babak pertama dicetak Hugo Gomes pada menit kelima.

Jalannya Pertandingan

Tim tamu unggul saat pertandingan masuk menit kelima.

Diawali serangan dari sisi kiri, Rivera melepaskan umpan silang yang diterima dengan baik oleh Hugo Gomes.

Dengan hanya sedikit sentuhan, Hugo Gomes melepaskan tendangan keras yang tak bisa dihadang Teja Paku Alam.

Pada menit kesembilan, Persib mendapat peluang emas saat pemain Madura United, Alekvan Djin melakukan kesalahan di dalam kotak penalti timnya sendiri.

Bola liar kemudian disambar Beckham Putra. Tapi tendangan jarak dekat Beckham melayang di atas mistar gawang.

Pada menit ke-14, Persib kembali menekan. Tapi kali ini umpan silang Beckham Putra dengan cepat dipotong oleh kiper Madura United, Satria Tama.

Tuan rumah terus menekan. Pada menit ke-16, David Da Silva gagal memanfaatkan umpan silang yang diberikan rekan setimnya dari sayap kiri saat tendangannya tak mengenai bola.

Pada menit ke-24, Alberto Rodrigiuez melepaskan sundulan yang masih melambung di atas mistar gawang Satria Tama.

Selang lima menit kemudian, Satria Tama menangkis tendangan keras yang dilepaskan Edo Febriansah.

Pada menit ke-31, wasit memberikan kartu kuning pertama ke pemain Madura United, Novan Sasongko karena dianggap melanggar Beckham Putra.