Polri Tegaskan Tilang Sita Kendaraan Hoax! Ini Penjelasannya

Dirgakkum Korlantas Polri menyatakan bahwa informasi tersebut tidak benar dan termasuk hoax.

Share:
Ilustrasi. (Korlantas Polri)
Otomotif
Ilustrasi. (Korlantas Polri)

www.sportcorner.id - Korps Lalu Lintas Kepolisian atau Korlantas Polri membantah isu penerapan aturan tilang 2025 yang menyita kendaraan bermotor jika Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) mati selama dua tahun. Aturan ini kabarnya akan mulai berlaku April 2025.

Dirgakkum Korlantas Polri, Brigjen Raden Slamet Santoso, menyatakan bahwa informasi tersebut tidak benar dan termasuk hoax.

"Seperti itu (hoax),"  ujar Direktur Penegakan Hukum Korlantas Polri, Brigadir Jenderal Raden Slamet Santoso, Selasa (18/03/2025).

Ia menjelaskan bahwa hingga saat ini tidak ada perubahan dalam aturan tilang, dan pihak Korlantas Polri tetap fokus pada pengoptimalan sistem tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) untuk menindak pelanggar lalu lintas.

Menurut dia, tidak ada kebijakan baru yang mengatur penyitaan kendaraan. Pihak kepolisian terus mengutamakan penggunaan ETLE, baik yang statis maupun mobile, untuk mendukung penegakan hukum yang lebih efisien.

Dirinya juga membantah adanya aturan tilang yang bisa menghapus atau memblokir data kendaraan. Menurut dia, polisi bisa melakukan penghapusan atau pemblokiran data kendaraan dengan dua alasan.

Pertama, penghapusan data kendaraan karena permintaan pemilik misalnya kendaraan yang mengalami kerusakan berat sehingga tak bisa digunakan kembali. 

Kedua, penghapusan atau pemblokiran oleh polisi terhadap kendaraan yang belum membayar denda tilang hingga waktu yang ditentukan.


Baca Juga

Fitur dan aplikasi dapat dimanfaatkan saat perjalanan mudik. (Aion)

Manfaatkan Fitur dan Aplikasi Mobil Saat Perjalanan Mudik

Berharap tumbuhnya industri omotif di tengah berbagai tantangan. (Bagus)

Gaikindo Optimis Industri Otomotif Tetap Tumbuh di 2025

Idealnya shockbreaker  diganti setelah tiga hingga lima tahun. (Wahanaartha)

Cara Mudah Merawat Shocbreaker Motor Agar Awet

Shockbreaker perlu dirawat berkala agar awet. (AstraOtoshop)

Kenali 4 Ciri Shockbreaker Motor Rusak

Perhatikan bagian kelistrikan saat mencuci motor. (Everypixel)

Motor Mogok Usai Dicuci? Tenang Ini Solusinya

Diskon tarif tol selama Lebaran 2025. (Jasa Marga)

Tol Trans Jawa Diskon 20 Persen Selama Periode Mudik-Balik Lebaran

The All-Electric ID. Buzz Long Wheelbase. (VW)

Volkswagen ID. Buzz Mulai Dikirim ke Konsumen Awal Mei 2025

Patuhi marka jalan demi keselamatan bersama. (Dow)

5 Garis Marka Jalan yang Wajib Dipahami Pengendara

Kepala Korps Lalu Lintas Polri, Irjen Pol Agus Suryonugroho. (Korlantas Polri)

Kakorlantas Polri Tegaskan Operasi Ketupat 2025 Dimulai 23 Maret

Arus mudik libur panjang Idul Adha 2025. (Jasa Marga)

Ini Waktu Puncak Arus Mudik Lebaran 2025