Tuesday, November 05, 2024

www.SportCorner.id - Virgil van Dijk dipercaya menjadi kapten baru Liverpool musim 2023/24 setelah hengkangnya Jordan Henderson ke Al Ettifaq.

Henderson menghabiskan delapan tahun sebagai kapten Liverpool menggantikan Steven Gerrard yang hengkang di 2015.

Posisi kapten The Reds lowong setelah Henderson memutuskan melanjutkan karier di Arab Saudi bersama Al Ettifaq dimana pemain asal Inggris itu akan dilatih eks rekannya, Gerrard.

Kepindahan James Milner ke Brighton setelah kontraknya habis membuat posisi wakil kapten juga lowong. Untuk menggantikannya, pelatih Jurgen Klopp menunjuk Trent Alexander-Arnold.

Van Dijk mengaku sangat bangga dipercaya sebagai kapten Liverpool menggantikan Henderson.

"Hari yang membanggakan untuk saya, istri, anak-anak, dan keluarga. Sebuah perasaan yang istimewa. Saat ini saya juga kapten timnas Belanda yang  merupakan sebuah kehormatan juga," kata Van Dijk, dikutip dari Sky Sports.

"Tapi untuk saat ini, dipercaya menjadi kapten Liverpool adalah sesuatu yang tak bisa saya ungkapkan dengan kata-kata. Ini membuat saya bangga," ujarnya.

"Saya akan berusaha sekuat tenaga untuk membuat semuanya bangga dan bahagia bersama saya sebagai kapten dan juga tentunya klub," ungkapnya.

Van Dijk bergabung dengan Liverpool di 2018 dari Southampton. Dia mencatatkan lebih 200 penampilan dengan memenangkan Premier League, Liga Champions, Piala FA,, Piala Liga, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.