www.SportCorner.id - Son Heung-Min mendapat tugas baru sebagai kapten Tottenham Hotspur menggantikan kiper Hugo Lloris.
Sejak 2015, Lloris merupakan kapten Spurs. Tapi, musim ini pelatih Ange Postecoglou dikabarkan tak memasukkan nama Lloris dalam rencananya musim ini.
Saat melakoni pertandingan pramusim, Harry Kane dipercaya sebagai kapten. Tapi, kini pemain asal Inggris itu sudah dilepas ke Bayern Muenchen.
Kabarnya, andai Kane memilih bertahan di klub London Utara itu, dia akan dipercayakan sebagai kapten.
Dengan kepergian Kane, Postecoglou memilih Son sebagai kapten baru Spurs musim 2023/24. Pemain asal Korea Selatan itu sudah cukup lama memperkuat Spurs sejak direkrut dari Bayer Leverkusen di 2015.
Artinya, dia sudah cukup layak diberikan kepercayaan sebagai kapten tim. Apalagi Son juga sudah dipercaya sebagai kapten timnas Korea Selatan.
Son mengaku merasa terhormat sekaligus bangga karena dipercaya sebagai kapten tim. Dia juga menjadi pemain Asia pertama yang menjadi kapten di Premier League.
"Sebuah kehormatan dipercaya sebagai kapten klub besar ini. Ini sebuah kejuatan besar sekaligus momen membanggakan," ujar Son, di laman resmi klub.
"Saya sudah mengatakan pada semua pemain bahwa semua orang harus merasa menjadi kapten di dalam dan luar lapangan," kata pemain berusia 31 tahun itu.
Beban Son bukan hanya sebagai kapten, tapi juga mennjadi andalan membobol gawang lawan setelah Harry Kane pindah ke Bayern Muenchen.
"Ini musim baru, awal yang baru dan saya akan memberikan segalanya untuk jersey dan ban kapten ini," ungkapnya.