Thursday, September 19, 2024

www.SportCorner.id – Berikut statistik pertandingan antara Bahrain vs Jepang di babak 16 besar Piala Asia 2023.

Pertandingan antara Bahrain vs Jepang di 16 besar Piala Asia 2023 berlangsung di Al Thumama Stadium pada Rabu (31/1/2024) pukul 18.30 WIB.

Jepang berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 3-1 atas Bahrain.

Samurai Biru membuka keunggulan lebih dulu lewat sepakan keras dari Ritsu Doanpada menit ke-31.

Kemudian menggandakan kedudukan usai Takefusa Kubo pada menit ke-49 sesaat babak kedua dimulai.

Baca juga: 3 Alasan Kenapa PSSI Kelewat Sombong jika Relakan Shin Tae-yong Pergi

Sejatinya Jepang sempat mencetak gol lagi, namun dianulir oleh VAR karena dinyatakan offside.

Namun tak lama kemudian membalasnya lewat sontekan dari Ayase Ueda pada menit ke-72.

Sedangkan Bahrain mampu membalasnya lewat gol bunuh diri dari Zion Suzuki (64’) dan kemudian tak mampu menjebol pertahanan Jepang.

Hasil ini membuat Jepang berhasil lolos ke babak perempat final Piala Asia 2023.

Menilik dari statistik, Samurai Biru sejak awal memang mendominasi jalannya pertandingan.

Jepang unggul dalam penguasaan bola dengan 54 persen dan melepaskan 511 kali operan, serta akurasinya 80 persen.