Friday, November 15, 2024

SportCorner.id  - Berolahraga menjadi kegiatan siapa saja. Hal ini agar badan tetap sehat dan tidak mudah terkena penyakit.

Namun di era saat ini, kegiatan olahraga tidak hanya untuk membuat tubuh kita sehat. Namun juga bisa menjadi ajang silaturahmi.

Oleh karena itu, penampilan juga perlu diperhatikan agar tidak ketinggalan zaman.

Oleh karena itu, pakaian kekinian dan nyaman sangat diperlukan oleh mereka yang berkegiatan olahraga.

Terutama mereka yang memakai hijab. Berolahraga memakai hijab akan menjadi tantangan tersendiri dalam memilih pakaian dan bahan yang cocok.

Baca juga: Jack Miller Akui Percaya Diri Hadapi MotoGP 2024

Berikut cara memilih pakaian yang nyaman dan kekinian bagi Hijabers yang ingin berolahraga dikutip dari laman beautynesia:

- Pilih bahan yang adem dan mudah menguapkan keringat

Ketika berolahraga akan mengeluarkan banyak keringat. Oleh karena itu, pilih baju yang adem dan memungkinkan untuk membantu menyerap keringat lebih cepat.

Pilihan bahan terbaik adalah Polyester atau spandex yang bisa membantu menjaga tubuh tetap kering dan nyaman.

Hindari bahan katun yang cenderung menahan keringat sehingga membuat baju olahraga lembab dan terasa gerah.