Thursday, September 19, 2024

www.SportCorner.id - Timnas Indonesia menghadapi Vietnam di pertandingan putaran ketiga putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Berstatus sebagai tuan rumah, Skuat Garuda menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Kamis (21/3/2024).

Pertandingan Indonesia vs Vietnam dilakukan kick off pukul 20.30 malam WIB.

Hingga artikel ini diterbitkan, pertandingan sudah memasuki babak kedua, tepatnya menit ke-87.

Timnas Indonesia unggul lebih dulu dari Vietnam di babak kedua pertandingan.

Pada menit ke-52, Skuat Garuda berhasil membuka keunggulan lewat gol yang dicetak oleh Egy Maulana Vikri.

Baca juga: Statistik Timnas Indonesia vs Vietnam: 3 Poin Berharga untuk Garuda!

Pertandingan Indonesia vs Vietnam berlangsung sangat meriah, mengingat Skuat Garuda kali ini tampil di hadapan para pendukung.

Area Stadion GBK dipenuhi dengan para suporter tuan rumah yang kompak menggunakan atribut berwarna merah.

Total jumlah penonton yang memadati Stadion GBK berjumlah 57.692 orang.

Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia telah melakoni dua pertandingan Grup F, yakni melawan Irak dan Filipina.

Di pertandingan pertama, tim asuhan Shin Tae-yong kalah telak 1-5 ketika bertandang ke markas Irak di Stadion Internasional Basra pada 16 November 2023 lalu.