Penjualan Mobil Suzuki Naik 22% Sepanjang Mei 2024

Kenaikan penjualan Suzuki didukung oleh All New Ertiga, dan Baleno di kategori mobil penumpang, terutama New XL7 Hybrid.

Share:
Suzuki New XL7 Hybrid Dok SIS
Otomotif
Suzuki New XL7 Hybrid Dok SIS

www.SportCorner.id - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengumumkan kenaikan penjualan kendaraan sebesar 22% sepanjang Mei 2024. Kenaikan ini didukung oleh All New Ertiga, dan Baleno di kategori mobil penumpang, terutama New XL7 Hybrid.

Secara spsesifik, penjualan model hybrid bahkan mampu mendominasi sebesar 43% dari total penjualan passenger Suzuki di periode yang sama. Sementara segmen kendaraan komersil menyumbang 52% dari penjualan Suzuki secara keseluruhan.

Menurut Depertement Head of 4W Sales SIS Randy R Murdoko, persaingan pasar yang sehat dan kompetitif ini memacu Suzuki Indonesia untuk menyesuaikan strategi penjualan dengan kebutuhan pelanggan.

Baca juga: Memaksimalkan Suzuki Ertiga Hybrid Cruise untuk Liburan Sekolah

“Dengan semakin maraknya pemain di industri ini, Suzuki Indonesia semakin tertantang untuk menyesuaikan strategi penjualan dan pelayanan kami sehingga dapat terus menjaga kepuasan maksimal pelanggan setia kami,” ujar Randy, Rabu (26/6).

Secara detail, penjualan New XL7 memimpin penjualan mobil penumpang dengan peningkatan 28% jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya, dengan komposisi yang didominasi oleh New XL7 Hybrid sebesar 61%.

Di kategori 3 row Medium SUV, juga XL7 mengalami peningkatan market share sebesar 6%. Masih menjadi primadona, penjualan All New Ertiga didominasi oleh varian hybrid sebesar 70% dari total penjualan All New Ertiga. 


Baca Juga

Ilustrasi. (VideoHive)

Cegah Lelah saat Mudik, Ganti Sirkulasi Udara Mobil Tiap 2 Jam

Gerbang Tol Padaleunyi. (Jasa Marga)

Volume Lalu Lintas Ruas Tol Jabodetabek dan Jawa Barat Meningkat

Posko mudik BYD Lebaran 2025. (BYD)

BYD Hadirkan Posko Mudik Serta Dealer Siaga Selama Libur Lebaran

Ilustrasi. (123RF)

Mobil Mogok di Tengah Jalan? Jangan Panik Lakukan Hal Ini

Bosch Car Service siap melayani persiapan mudik dan menyiapkan posko mudik. (Chadie)

Bosch Siapkan Posko Layanan Mudik di Rest Area KM 62

Beyond semangat berbagi dan kepedulian terhadap sesama. (BYD)

Komunitas Beyond Berbagi dengan Anak Yatim di Bulan Ramadhan

Peningkatan volume lalu lintas arus mudik Lebaran. (Jasa Marga)

Arus Mudik di Tol Jakarta-Cikampek Meningkat

Peringkat kualitas mobil Aion. (Aion)

Aion Raih Penghargaan Merek Mobil Independen Energi Baru 2024

Contraflow. (Korlantas Polri)

Catat! Ini Jadwal Contraflow, One Way dan Ganjil Genap di Tol Cikampek

Diskon tarif Tol berlaku selama delapan hari. (Jasa Marga)

Diskon Tarif Tol Trans Jawa dan Trans Sumatra Berlaku Hari Ini

Servis ringan wajib cegah mobil mogok di libur lebaran. (A&A Autos)

General Check Up, Cegah Mobil Mogok saat Mudik

Mobil listrik Jetour X50e EV. (Bagus)

5 Mobil Baru Jetour Bakal Meluncur di 2025, Ini Bocorannya