Friday, September 20, 2024

www.SportCorner.id - Gregoria Mariska Tunjung saat ini jadi satu-satunya wakil Indonesia tersisa di cabor bulutangkis Olimpiade Paris 2024.

Kemenangan atas Kim Ga-eun asal Korea Selatan pada Jumat (2/8/2024) dini hari WIB lewat rubber game dramatis memastikan dara 24 tahun itu melaju ke perempat final nomor tunggal putri.

Selain karena prosesnya yang menegangkan, banyak pula catatan unik yang semakin membuat kemenangan Gregoria Porte de la Chapelle terasa semakin manis.

Setidaknya ada lima rekor menarik yang ia ukir seperti dominasi pada Kim yang semakin paten.

Sepanjang kariernya, Gregoria sudah sembilan kali berjumpa dengan Kim namun tidak pernah tumbang sama sekali.

Baca juga: Jadwal Lengkap SEA V League 2024 Putri Leg Pertama, 2-4 Agustus

Meski demikian bukan berarti semuanya dilakukan dengan mudah karena statistik membuktikan jika duel keduanya enam kali harus dituntaskan lewat set ketiga.

Duel terbaru di Olimpiade Paris 2024 mungkin jadi yang paling sengit dalam sejarah Gregoria Mariska vs Kim Ga-eun karena berlangsung 55 menit namun sebelumnya mereka sudah pernah beradu selama 63 menit di ajang BWF World Tour Finals 2023 silam.

Menang di panggung Olimpiade jelas memiliki sensasi yang lebih terasa. Terlebih ini baru Olimpiade kedua Gregoria.