Wednesday, October 16, 2024

www.SportCorner.id - Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes menjadi benteng kokoh skuad Garuda. Bagaimana tidak, aksi-aksinya saat melawan Bahrain, membuat Indonesia tidak menelan kekalahan.

Timnnas Indonesia bermain imbang saat berjumpa Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga zona Asia.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Nasional Bahrain, Kamis  (10/10/2024) malam WIB, Bahrain vs Indonesia berakhir 2-2.

Bahrain unggul 1-0 terlebih dahulu saat pertandingan memasuki menit ke-15 melalui gol Mohamed Marhoon.

Timnas Indonesia menyamakan kedudukan 1-1 lewat sepekan Ragnar Oratmangoen di menit ke-45+3.

Baca juga: Update Latihan Timnas Indonesia di China, Jordi & Sandy Cedera

Rafael Struick membawa Indonesia unggul 2-1 di menit ke-74. Bahrain kemudian menyamakan kedudukan 2-2 di menit ke-90+9, lewat sontekan Mohamed Marhoon.

Dalam pertandingan tersebut, setidaknya Maarten Paes membuat beberapa penyelamatan penting.

Saat pertandingan memasuki menit ke-40. Penjaga gawang asal FC Dallas ini membuat penyelamatan dengan menepis tendangan pemain Bahrain, A.Madan.