Pertandingan di set kelima berlangsung alot hingga tercipta 40 poin dengan skor akhir 21-19.
Pada laga ini, Yolla Yuliana turut bermain sejak awal hingga akhir laga. Ia tampil dengan performa yang cukup impresif.
Yolla tercatat mencetak tujuh poin untuk Tokyo Sunbeams. Mantan pemain Jakarta Elektrik PLN itu mencatatkan tiga blok dan satu servis ace.
Baca Juga: [Penyebab Tayangan Liga Voli Jepang Tak Bisa Diakses di VBTV]
Hasil ini merupakan kekalahan ketiga yang diraih oleh Tokyo Sunbeams di Liga Voli Korea Divisi 2 musim ini.
Sebelumnya, Tokyo Sunbeams kalah dari Shinshu Brilliant Aries, pada dua pertandingan awal dengan skor 0-3 dan 1-3 pada 26-27 Oktober 2024 lalu.
Dengan kekalahan itu, Tokyo Sunbeams saat ini ada di peringkat kesembilan klasemen sementara Divisi 2 yang dihuni oleh sebanyak 11 peserta.
Laga kali ini wajib dimenangkan oleh klub yang diperkuat Yolla jika tidak ingin terus memperpanjang tren negatifnya.
Bagi Anda, Volimania Tanah Air yang ingin melihat penampilan Yolla bersama Tokyo Sunbeams dapat mengakses link live streaming Youtube ini.