Zurich Siapkan Asuransi Kendaraan Bermotor untuk Pemudik, Simak Selengkapnya

Nasabah dapat menikmati manfaat santunan kehilangan mobil, santunan kecelakaan diri, serta santunan tanggung jawab pihak ketiga untuk kendaraan bermotor.

Share:
Zurich Syariah Media Gathering 2025. (Zurich)
Otomotif
Zurich Syariah Media Gathering 2025. (Zurich)

www.sportcorner.id - Memasuki periode libur Lebaran 2025, tingkat mobilitas masyarakat berpotensi semakin meningkat. Agar perjalanan mudik lebih aman, PT Zurich Asuransi Indonesia Tbk. atau Zurich menyiapkan program asuransi kendaraan bermotor dengan biaya premi yang ramah di kantong.

"Asuransi kendaraan bermotor masih menjadi menjadi salah satu penyumbang terbesar atas pertumbuhan di Zurich Syariah. Oleh karena itu, kami berkomitmen untuk menghadirkan perlindungan kendaraan yang lebih inklusif melalui produk asuransi mikro dengan manfaat yang lebih spesifik sesuai kebutuhan nasabah," kata Presiden Direktur Zurich Syariah, Hilman Simanjuntak, di Jakarta, Senin (17/3/2025).

Dia menjelaskan jaminan melalui asuransi mikro Mobilite Syariah, nasabah dapat menikmati manfaat santunan kehilangan mobil, santunan kecelakaan diri, serta santunan tanggung jawab pihak ketiga untuk kendaraan bermotor roda empat berikut pengendaranya dengan biaya premi mulai dari Rp15.000.

Selain itu, asuransi mikro Motolite Syariah juga dapat memberikan manfaat yang sama untuk kendaraan bermotor roda dua berikut pengendaranya dengan biaya premi mulai dari Rp3.000.

Sebagai informasi, Zurich merupakan perusahaan asuransi umum berbasis syariah, asuransi kendaraan bermotor dikelola dengan prinsip saling tolong-menolong (ta’awun) dengan juga mengalokasikan sebagian nilai kontribusi nasabah untuk berbagai bentuk kegiatan sosial yang dapat membantu kesejahteraan masyarakat. 


Baca Juga

Ilustrasi. (Korlantas Polri)

Polri Tegaskan Tilang Sita Kendaraan Hoax! Ini Penjelasannya

Berharap tumbuhnya industri omotif di tengah berbagai tantangan. (Bagus)

Gaikindo Optimis Industri Otomotif Tetap Tumbuh di 2025

Idealnya shockbreaker  diganti setelah tiga hingga lima tahun. (Wahanaartha)

Cara Mudah Merawat Shocbreaker Motor Agar Awet

Shockbreaker perlu dirawat berkala agar awet. (AstraOtoshop)

Kenali 4 Ciri Shockbreaker Motor Rusak

Perhatikan bagian kelistrikan saat mencuci motor. (Everypixel)

Motor Mogok Usai Dicuci? Tenang Ini Solusinya

Diskon tarif tol selama Lebaran 2025. (Jasa Marga)

Tol Trans Jawa Diskon 20 Persen Selama Periode Mudik-Balik Lebaran

The All-Electric ID. Buzz Long Wheelbase. (VW)

Volkswagen ID. Buzz Mulai Dikirim ke Konsumen Awal Mei 2025

Patuhi marka jalan demi keselamatan bersama. (Dow)

5 Garis Marka Jalan yang Wajib Dipahami Pengendara

Kepala Korps Lalu Lintas Polri, Irjen Pol Agus Suryonugroho. (Korlantas Polri)

Kakorlantas Polri Tegaskan Operasi Ketupat 2025 Dimulai 23 Maret

Arus mudik libur panjang Idul Adha 2025. (Jasa Marga)

Ini Waktu Puncak Arus Mudik Lebaran 2025

Industri otomotif Indonesia diharapkan bangkit di tengah berbagai tantangan. (Bagus)

Insentif Pajak Opsen Tingkatkan Penjualan Kendaraan