Friday, September 20, 2024

www.SportCorner.id - Indonesian Basketball League (IBL) 2023 dipastikan bakal memunculkan juara baru.

Itu setelah sang juara bertahan, Satria Muda Pertamina, tumbang dari Pelita Jaya Bakrie pada laga semifinal kedua, 84-87 di Britama Arena, Jakarta, Sabtu 15 Juli 2023.

Sementara, di laga lainnya, Prawira Harum Bandung sukses mendepak Dewa United Banten 88-80 di C-Tra Arena, Bandung.

Baik PJ maupun Prawira sama-sama melaju ke final dengan skor agregat 2-0.

“Good game. Kedua tim bermain bagus. Pertandingan yang sangat ketat, semua pemain sangat berkonsentrasi,” kata pelatih Pelita Jaya, Djordje Jovicic, dikutip situs resmi IBL.

“Kami banyak melakukan perubahan dan menyiapkan game plan dalam pertandingan ini,” tuturnya.

Di sisi lain, center Pelita Jaya, Vincent Kosasih, mengakui jika hasil positif ini tak didapat dengan mudah.

Pasalnya, mereka sempat terbawa permainan lawan sebelum membalikkan keadaan di kuarter ketiga dan keempat.

“Awalnya kami terbawa ritme, tetapi kemudian pada kuarter ketiga dan keempat, semua pemain bisa memberikan kontribusi,” ujar Vincent.

“Tak ada tugas khusus dari coach, siapa yang punya kesempatan bisa melakukan eksekusi. Kami saling percaya,” sambung dia.

Lebih lanjut, Vincent mengaku sudah siap menyambut laga final. “Pemain-pemain muda kami juga sudah memiliki pengalaman bermain di final. Kami akan siap berlaga di babak final,” kata Vincent.

Pelita Jaya terakhir kali menjadi juara adalah pada tahun 2017 setelah mengalahkan Satria Muda di final. Laga final musim ini adalah yang kelima kali bagi Pelita.