Wednesday, November 27, 2024

Namun, sayang kulit bundar yang dilesakkan Adam berhasil didekap oleh kiper Andhika Ramadhani.

Persebaya sukses mengembalikan keunggulan melalui gol yang dicetak oleh Ze Valente ketika menerima umpan dari Arief Catur di menit ke-72, membuat skor berubah menjadi 2-1.

Tendangan melambung Valente dari sisi kanan berhasil mengecoh pertahanan kiper Nadeo Argawinata.

Tidak ada penambahan skor hingga peluit panjang wasit dibunyikan.

Duel Persebaya vs Borneo berakhir dengan skor 2-1, membawa Persebaya sukses mengemas tiga poin.

Kini, Persebaya duduk di posisi kelima klasemen sementara Liga 1 2023/24 dengan torehan 18 poin.

Sedangkan Borneo, masih bertahan di posisi kedua dengan selisih 19 poin.

Susunan Pemain:
Persebaya: Andhika Ramadhani; Arief Catur, Kadek Raditya, Yohanes Kandaimu, Reva Adi Utama (Riswan Lauhin); Jose Valente, Andre Oktaviansyah (Ripal Wahyudi), Song Ui-Young; Sho Yamamoto, Wildan Ramdhani (Paulo Victor), Bruno.

Borneo: Nadeo Argawinata; Diego Michiels (Leo Guntara), Leo Lelis, Silverio Silva, Fajar Fathur Rahman; Kei Hirose, Hendro Siswanto (Komang Teguh), Adam Alis; Stefano Lilipaly, Felipe Cadanezzi, Terens Puhiri (Win Naing Tun).