Thursday, September 19, 2024

www.SportCorner.id - Media sosial Arema FC diserbu oleh netizen. Hal ini tidak terlepas tragedi 1 Oktober 2022 yang menjadi hari terkelam dalam sepakbola.

Ketika terjadi tragedi Kanjuruhan yang mengakibatkan 135 orang meninggal dunia. Warganet pun tidak dengan kejadian yang terjadi satu tahun silam tersebut.

Akibat dari tragedi Kanjuruhan tersebut, Arema FC telah dihukum oleh Komite Displin PSSI dengan memainkan pertandingan laga kandang dengan jarak 210 km dari Malang dan tanpa penonton di sisa pertandingan Liga 1 2022-2023. 

Netizen pun berkomentar di akun Instagram Arema FC yang berisikan jadwal pertandingan Arema FC vs PSS Sleman, 30 September 2023 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali.

"Bismillah, 3 poin buat 135 korban!" tulis akun al_ghazi.

"Menolak lupa 1 Oktober 2022," tulis yuanvioletaady.

"011022," tulis yudhanugraha2002.

"Satu tahun yang lalu tepat hari ini 135 korban," safa_a.

"Mengenang "1tahun" Tragedi Kanjuruhan.

Satu tahun setelah tragei tersebut, para korban masih memperjuangkan keadilan. Bahkan ada seruan untuk melakukan aksi di Malang, Jawa Timur, Minggu, 1 Oktober 2023.

Baca juga: Satu Tahun Tragedi Kanjuruhan: Seruan Aksi di Malang Hingga Desakan 1 Oktober Tanpa Sepakbola