Friday, September 20, 2024

www.SportCorner.id - Salah satu pertandingan Liga Futsal Indonesia yang tengah berlangsung di GOR Tegal Selatan pada Minggu (26/11/2023), sempat dihentikan sementara karena atap stadion bocor.

Peristiwa tersebut terjadi saat laga yang mempertemukan Fafage Banua vs Black Steel FC Papua.

Kick off pertandingan dilakukan sekitar pukul 13.00 WIB.

Namun, saat pertandingan baru berjalan beberapa menit, penyelenggara pertandingan memutuskan menghentikan pertandingan.

Pasalnya, ada tetesan air ke lapangan imbas dari atap bocor saat hujan deras mengguyur kawasan sekitar GOR Tegal Selatan.

Baca juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Sementara Liga Futsal Profesional Indonesia

Selama pertandingan dihentikan, petugas lapangan dengan cepat membersihkan sejumlah titik yang jadi tempat tetesan air hujan.

Setelah hujan reda dan lapangan selesai dibersihan, pertandingan pun dilanjutkan kembali.

Black Steel FC Papua pada akhirnya mampu mengalahkan Fafage Banua dengan skor 4-2.

Empat gol Black Steel tercipta lewat brace yang dicetak Adityas P dan Evan Soumilena.

Sementara itu, dua gol Fafage Banua dicetak Afif Rizky dan Diego Rodrigo.

Liga Futsal Profesioal Indonesia 2023 telah memasuki pekan kedua usai dimulai pekan lalu.